| Sandhy Sondoro |
Sandhy Sondoro (lahir di Jakarta, 12 Desember 1973; umur 43 tahun) adalah seorang penyanyi, pencipta lagu dan pemain gitar asal Indonesia yang memulai karier musiknya di Jerman. Sandhy Sondoro lahir dari keluarga yang mencintai musik. Di rumahnya selalu terdengar musik Pop Amerika, Folk, Jazz dan Blues dari permainan gitar ibu atau ayahnya sehari-hari.
Di Indonesia, Sandhy Sondoro mulai bermain musik di sebuah band ketika SMA. Sandhy membawakan lagu-lagu rock dari band Van Halen, Mr. Big atau The Black Crowes dalam band tersebut. Pada usia 18 tahun ia pergi mengunjungi pamannya di California dan tinggal di sana untuk beberapa waktu. Setahun kemudian ia pergi ke Jerman untuk belajar arsitektur.
Sandy memulai karier musiknya sebagai musisi jalanan di kota Berlin, mengamen di Metro, dan bermain musik dari pub ke pub. Di jalanan Berlin ini pula ia mulai dikenal dan berkenalan dengan sejumlah musisi dan produser. Setelah mengeluarkan album bertitel Why don't We pada 25 April 2008, pada akhirnya karya musiknya mendapat apresiasi positif di Jerman dan negara-negara Eropa lainnya.
Sandhy Sandoro merupakan salah satu contoh musisi Indonesia yang Go Internasional, Sandhy Sandoro pun bisa dijadikan contoh bagi musisi-musisi tanah air lainnya untuk dapat Go Internasional, karena karya musik di Indonesia memang layak untuk didengar oleh negara-negara lain.
Indonesia mempunyai banyak sekali karya-karya maupun alamnya yang terkenal, karena itu banyak sekali wisatawan asing yang datang untuk menikmatinya. Untuk karena itu Indonesia tidak bisa hanya mengandalkan industri pariwisatanya saja, seperti Bali, Raja Ampat, Manado, Yogyakarta, Malang, dll. Indonesia juga harus mempromosikan dan memajukan industri musik agar Indonesia lebih dikenal oleh negara-negara lainnya.
0 komentar:
Posting Komentar